Ditolak Google Adsense 5 Kali, Menyerah?

Google Adsense Jasa - Cuma ingin curhat bagaimana keluh kesah membuat akun adsense, Ini cerita saya yang terjadi dari sejak bulan Desember 2014 hingga tahun 2015. Ditolak Google Adsense 5 Kali. MIRIS GAN! Oya bukan sekedar curhat sie, ya sedikit memberikan motivasi agar tetap KEEP GOING ON!
Masih bisa kah bangkit dari keterpurukan? Penolakan demi penolakan saya rasa sudah biasa bagi saya yang (sering) mendaftar adsense sejak dulu kala sampai sekarang. Entah berapa belas atau puluh kali akun adsense mengalami penolakan baik penolakan secara saklek/radical maupun lemah gemulai. Jika saya bukan saya mungkin saya sudah meninggalkan adsense sejak dulu atau bahkan meninggalkan dunia blogging yang kadang terasa kelam. hehe!

Penolakan 5 kali apa rasanya?
Gak bisa di ungkapkan dengan kata-kata bagaimana rasanya. Jika anda pernah mengalami penolakan yang sama seperti saya, anda pasti merasa desperate kecewa dan putus asa. Betul?

Mengatasi Jiwa
Sudahlah gak usah khawatir dunia masih terbuka lebar Tuhanpun masih akan selalu memberikan kesempatan untuk membuka dan memberikan semua hajat para makhluknya yang dho'if. Kuncinya satu SABAR dan TAWAKAL.

Maksudnya jika anda berusaha keras tentu dengan DO'A saya meyakini anda akan berhasil diterima adsense.

Kunci sukses diterima adsense
Dalam blog ini saya sudah memberikan beberapa trik atau cara agar di terima adsense, baik dari Template yang cocok untuk adsense, syarat postingan agar diterima adsense, jumlah pengunjung agar diterima adsense dll. Bahkan saya sudah share hal yang paling mendasar yaitu cara daftar adsense non hosted.

Semuanya yang saya share hanya menepis mitos-mitos yang beredar di internet saat ini yaitu bagaimana sebenarnya agar diterima adsense.

Dan kenyatannya semuanya memang simpang siur sewaktu-waktu ada benarnya tapi lain waktu itu tidak benar dan saya sendiri memang sudah membuktikannya bagaimana itu benar atau tidak.

Lalu kunci suksesnya apa?
Silahkan lakukan semua yang memang bagus dan bermanfaat untuk blog, namun selanjutnya jika mengalami kegagalan bukanlah alasan semua yang telah dilakukan itu SIA-SIA.

Satu kunci untuk kesuksesan diterima adsense TERUS MENCOBA jangan patah semangat.

Ditolak adsense bukanlah akhir dari segalanya
Yap kata-kata penuh emosional yang menggambarkan sebuah rasa penolakan rasanya bagaikan petir menyambar, ombak menerkam, badai menerjang, gunung meletus dimana-mana, air lautpun ikut tumpah dan menenggelamkan makhluk hidup yang ada di darat termasuk diri anda. INILAH KIAMAT?

Jangan fokus atas sakit yang anda rasa. Buang jauh pikiran-pikiran negative dari kepala anda, masih susah? buang kepala anda jauh-jauh (hehe...).

Jika anda blogger sejati buktikanlah untuk terus berkarya membuat blog-blog dengan artikel berkualitas dan fokuskan untuk mendatangkan pengunjung agar blog anda memiliki branding blog yang bermanfaat untuk dijadikan referensi para pencari informasi tertentu.

Kepanjangan amat ngelantur kemana-mana mari kita simpulkan maksud dari yang saya share disini.

Ambil manfaat dari apa yang saya paparkan
  • Penolakan itu wajar dan biasa, anda perlu membiasakan diri agar terbiasa. Penolakan terhadap saya sudah tidak terhitung, Bro, ente baruberapa kali ditolak? so, Bersabar!
  • Fokus pada kesuksesan ngeblog. Dengan mendapatkan banyak pengunjung anda pasti punya banyak kesempatan mendapatkan dollar dari selain adsense. Blogging must go on!
  • Jangan hiraukan perasaan sakit saat penolakan, karena besok dan lusa masih ada kesempatan mendaftar adsense. Siapa tau selanjutnya anda diterima. Don't give up!
  • Belajarlah dari apa yang telah kamu dapatkan hari ini, dan esok kamu harus sudah tau apa yang harus dilakukan sebaiknya/sebenarnya. Keep trying and learning!
Yang menginginkan akun adsense tanpa susah payah, pesan saja pembuatan akun adsense non hosted di halaman jasa google adsense.

Sekian curhat Ditolak Google Adsense 5 Kali, Menyerah? dan motivasi yang sederhana semoga bermanfaat.

Komentar

Postingan populer dari blog ini

Kata-kata Sakti Buat Banding Akun Youtube Yang Kena Suspend

Adsense Ditolak Karena terkait dengan email lain

Berapa Jumlah Postingan Agar Diterima Adsense?